Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Rekomendasi Power Bank 20000 mAh Terbaik ( Terbaru 2022 )

Power Bank bagaikan bantuan darurat bagi smartphone saat kehabisan daya yang mudah dibawa kemana-mana. Power bank dengan berkapasitas 20.000 mAh lebih tahan lama, sehingga dapat mengisi daya berkali-kali. Beberapa merek dari power bank sudah banyak yang menawarkan kapasitas 20.000 mAh.

Tips dalam memilik Power Bank 20000 mAh

Dalam memilih power bank ada beberapa poin yang harus anda perhatikan. Berikut uraiannya :

Berdasarkan Jumlah Output Port

Output port adalah tempat atau colokan memasukkan kabel penghubung antara power bank dengan perangkat smartphone. Anda dapat memilih power bank 20.000 mAh berdasarkan jumlah output port yang tersedia. Tentu hal ini dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Fitur dari Power Bank

Agar mendapatkan power bank 20.000 mAh terbaik, bisa mengecek fitur yang ditawarkan. Sesuaikan fitur unggulan power bank tersebut dengan kebutuhan yang anda ingin. beberapa point yang bisa Anda perhatikan 
  1. Layar indikator: Menampilkan informasi penting dari power bank
  2. Built-in cable: Tidak repot membawa kabel terpisah
  3. Pass through charging mode: Dapat mengisi power bank dan gadget secara bersamaan
  4. Pertimbangkan wireless power bank yang praktis tanpa perlu kabel tentu smartphone hp Anda juga harus mendukung fitur ini.
  5. Power bank dengan smart protection untuk keamanan penggunaan
  6. Cek besar daya output yang dihasilkan

Rekomendasi power bank 20000 mAh terbaik

Kami merekomendasikan 3 produk power bank 20.000 mAh terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. 

1. BASIKE Powerbank 20000 mAh BSK-PT15P


BASIKE Powerbank 20000 mAh BSK-PT15P
BASIKE Powerbank 20000 mAh BSK-PT15P

BASIKE Powerbank 20000 mAh BSK-PT15P menawarkan power bank 20.000 mAh dengan fitur built-in cable dimana kabel charge yang tertanam pada unit power bank. Power bank ini dilengkapi fitur canggih lain semisal layar indikator yang dapat memantau proses pengisian daya. Fitur lain dari power bank ini adalah jumlah output port 2, besar daya output adalah 5V/2.1 A, Built-in cable, layar indikator dengan empat tampilan digital lampu grid + pencahayaan, 9 smart protection dan dimensi 14,3 cm x 6,9 cm x 3,25 cm. Powerbank ini dijual mulai Rp 600.000,00

2. Veger Powerbank 20000 mAh V20

Veger Powerbank 20000 mAh V20
Veger Powerbank 20000 mAh V20


Power bank Veger Powerbank 20000 mAh V20 yang dijual mulai Rp 399.000,00 ini berkapasitas 20.000 mAh, dan memiliki ukuran yang sangat pas untuk di genggaman. Memiliki dua output port, power bank ini bisa Anda gunakan untuk mengisi daya dua perangkat sekaligus. 

USB port-nya juga kompatibel dengan semua jenis smartphone, baik iPhone maupun Android. Dengan daya output 5 V/2.4 A, power bank ini sangat bisa diandalkan. Memiliki Fitur fast charging sehingga mampu mengisi daya smartphone Anda dengan cepat dan stabil.

Jumlah output port adalah 2, Fitur unggulan yaitu Smart identification, 8 smart protection dengan besar daya output 5 V/2.1 A, 5 V/1 A, dan memiliki dimensi 14 cm x 7 cm x 3 cm.

3. Robot PowerBank 2000 mAh RT20

Robot PowerBank 2000 mAh RT20
Robot PowerBank 2000 mAh RT20


Robot PowerBank 2000 mAh RT20 ini dibanderol mulai Rp 353.000,00. Robot power bank memiliki desain ergonomis yang membuatnya terasa pas dalam genggaman. Dengan kapasitas 20000 mAh, power bank ini dapat digunakan untuk mengisi daya dua perangkat smartphone sekaligus. Robot power bank dilengkapi fitur smart identification dan smart protection yang memberikan sistem keamanan bagi penggunanya.

Jumlah output port adalah 2, Fitur unggulan Smart identification, 8 smart protection, Besar daya output 5 V/2.1 A, 5 V/1 A dan memiliki dimensi 14 cm x 7 cm x 3 cm. Powerbank ini dijual mulai Rp 353.000,00